Feeds:
Posts
Comments

Archive for July, 2008

Lagi iseng baca-baca blog dan sedikit ngantuk, tiba-tiba aku nemuin tulisan tentang TUHAN yang aku dapat dari sini, alhasil ngantuk langsung ilang, karena tulisan tentang TUHAN ini sangat menarik ( menurutku ), yang ditulis oleh Soe Tjen Marching, seorang feminis kelahiran Surabaya, 23 April 1971 dan saat ini ia menjabat sebagai penasehat sekolah Mandala di Surabaya.

Silahkan kalian simak :

TUHAN
Kalau Tuhan benar-benar ada, maka sudah seharusnya dia dimusnahkan,
kata seorang filsuf Rusia Mikhail Bakunin. Tuhan yang menyerang Jemaah
Ahmadiyah dan Tuhan yang saya pelajari di bangku sekolah membuat saya
mengamini Bakunin. Tuhan, yang harus ditulis dengan huruf besar
sebagai tanda keagungan-Nya. Tuhan yang lelaki, atau paling tidak yang
mempunyai kekuasaan patriarki, dan yang membuat mulut bocah saya
terbungkam ketika hendak melontarkan pertanyaan: “Mengapa perempuan
tidak bisa menjadi pastor?”

Namun, mengapa manusia mempercayai Tuhan yang seperti ini?
Ketercengangan, kebingungan dan keresahan manusia akan alam terkadang
menuntunnya untuk mencari Yang Maha Kuasa. Karena itulah, manusia
sempat menyembah gunung, matahari atau cahaya apa saja dari langit.
Karena bagi mereka, Tuhan tidak lain dan
tidak bukan adalah Yang paling ditakuti. Kepercayaan pada yang maha
kuasa memang sering didasarkan pada ke-egoisan.

Baca Terusannya …

Read Full Post »

Istilah-istilah sesat pemerintah dan media massa, pemerintah dan sebagian besar media massa di Indonesia masih sering menggunakan istilah-istilah menyesatkan yang menutupi kenyataan sebenarnya. Istilah-istilah tersebut dibuat dan dikembangkan pada era rezim Orde Baru. Tujuannya jelas, untuk menutupi kenyataan demi kelangsungan dan kestabilan kekuasaan rezim. Istilah-istilah yang dimaksud antara lain adalah:

Ditangkap, ditahan menjadi diamankan
Rusuh menjadi anarkis
Aparatur represif negara (polisi dan tentara) menjadi aparat keamanan
Kalaparan menjadi rawan pangan
Ditembak menjadi tertembak
Kesalahan institusi menjadi kesalahan oknum
Penggusuran, pembubaran menjadi penertiban
Penjara menjadi lembaga pemasyarakatan
Pinjaman (utang) menjadi bantuan
Reclaim tanah menjadi penjarahan tanah
Pengambilalihan penguasaan tanah menjadi pembebasan tanah

Ya memang kita harus lebih berhati-hati saat kita baca, nonton atau mendengar berita dari media-media massa, karena tentunya mereka berada di bawah kontrol penguasa dan pengusaha. Mungkin kalian menemukan istilah-istilah sesat lainnya ???

dibajak dari : www.mediabersama.com

Read Full Post »